Jumat, 19 Agustus 2011

Resume OKK 19 Agustus 2011

     Hari ini hari adalah kedua OKK STIKOM Surabaya. Seperti hari sebelumnya, saya bersama kelompok mengerjakan tugas hingga pagi, pukul 01.00. saya cuma istirahat sekitar 2 jam saja. 2 hari cuma tidur 5 jam coy ! mantap jaya prikitiew ! setelah bangun, sahur, mandi, langsung berangkat. Setibanya disana saya menyiapkan atribut yang akan digunakan. Seperti pin, ID card, dan topi .sekitar pukul 05.30 kami peserta OKK melakukan apel pagi. Pelanggaran yang terjadipun masih ada, seorang rekan kelompok kami ada juga yang tak sengaja melakukan pelanggaran.tapi tak apalah, enjoy saja .
     Setelah apel pagi kami semua menuju ke gedung prestasi lantai 9. Naik lagi naik lagi (-_-") . kami kesana untuk persiapan membuat mading. Para panitia memang jago membuat agenda-agenda seru. setibanya disana, kami mempersiapkan semuanya untuk membuat mading. sekitar pukul 07.30 lebih kami memulai membuat mading. Kami semua diberi waktu 1,5 jam untuk menyelesaikan mading. kami berusaha membuat mading 3D. akan tetapi, ya begitulah .. amatiran . haha ... waktupun habis dan semua kembali ke barisan semula. setelah itu ada beberapa pengarahan, tapi saya harus ke lantai 1 (Turun lagi turun lagi ) untuk mengurus pembukaan tabungan CIMB Niaga . sekitar 1,5 jam saya harus menunggu dan akhirnya selesai sudah.
     Kemudian saya kembali ke Lantai 9 bersama teman setim yang juga mengurus rekening ( Naik lagi Naik lagi). setelah disana, ada beberapa pengarahan mengenai prodi S1 Sistem Informasi. kepala prodi hadir untuk memberi "pencerahan" kepada peserta OKK. Setelah pengarahan selesai, ada beberapa pengarahan oleh panitia OKK. Dilanjutkan dengan evaluasi atau sharing mengenai kegiatan OKK yang telah terlaksana. Dan akhirnya jam pulang pun tiba, kami berbaris satu persatu dan meninggalkan gedung prestasi ....

1 komentar: